Polres Luwu Gelar Razia Balap Liar di Belopa, Puluhan Motor Diamankan

Hukrim115 Dilihat

LUWU – Polres Luwu melalui Satuan Lalu Lintas (Satlantas) menggelar kegiatan antisipasi balap liar pada Jumat malam (22/8/2025). Razia tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Luwu, AKP Sarifuddin, S.H., M.H., bersama personel gabungan.

Kegiatan ini menyasar dua titik rawan balap liar, yaitu jalur trans Belopa–Palopo tepatnya depan Kantor Pos Belopa, serta jalur dua Masjid Agung Kota Belopa. Kedua lokasi tersebut kerap dijadikan arena balapan oleh sejumlah remaja pada malam hari.

Dalam pelaksanaannya, petugas tidak hanya melakukan penindakan terhadap pelanggaran lalu lintas, tetapi juga memberikan edukasi kepada masyarakat, khususnya para pemuda, tentang pentingnya keselamatan di jalan.

Sejumlah kendaraan bermotor terpaksa diamankan karena melakukan pelanggaran kasat mata. Beberapa di antaranya tidak menggunakan helm, memakai knalpot brong, hingga terlibat aksi balap liar. Kendaraan yang diamankan dibawa ke Mapolres Luwu dan dikenakan sanksi tilang sesuai aturan yang berlaku.

Kasat Lantas Polres Luwu, AKP Sarifuddin, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan tindak lanjut arahan Kapolres Luwu, AKBP Adnan Pandibu, S.H., S.I.K.

“Bapak Kapolres Luwu menekankan agar jajaran selalu hadir di tengah masyarakat untuk mengantisipasi balap liar. Upaya ini bukan hanya penindakan, tetapi juga edukasi agar masyarakat, terutama anak muda, lebih sadar akan keselamatan diri dan orang lain,” jelasnya

Polres Luwu menegaskan komitmennya untuk terus menjaga keamanan, ketertiban, serta keselamatan pengguna jalan di wilayah Kabupaten Luwu.

Komentar