Viral! Pegawai BUMN Diduga Ejek Tenaga Honorer yang Menggunakan BPJS, Warganet Geram

Nasional722 Dilihat

Media sosial tengah dihebohkan oleh sebuah video viral yang diunggah oleh akun bernama @wlnnymyzon1. Dalam video berdurasi 28 detik tersebut, seorang pegawai BUMN tampak diduga mengejek tenaga honorer yang menggunakan BPJS saat mengantre layanan kesehatan.

Sambil mengenakan seragam berlogo PT Timah Tbk, perempuan berhijab krem itu berkata, “Ngantri ya, dek? BPJS, ya? Ha… ha… ha… Oh iya, BPJS. Masih honorer, ya? Ha… ha…”. Tak berhenti di situ, ia melanjutkan dengan mengatakan, “Saya nggak ngantri, dek. Prioritas, haha.”

Video tersebut langsung menuai kecaman dari warganet. Banyak yang menilai tindakan itu sebagai bentuk pelecehan terhadap tenaga honorer yang menggunakan fasilitas BPJS Kesehatan.

“Merendahkan profesi tenaga honorer itu sangat tidak etis, apalagi dia seorang pegawai BUMN,” komentar salah satu pengguna media sosial.

Hingga kini, belum ada klarifikasi dari pihak terkait mengenai video yang viral tersebut. Namun, desakan agar PT Timah Tbk memberikan tanggapan terus mengalir di media sosial.

Komentar