Pelantikan DPR RI: Trisal Tahir Tunjukkan Soliditas dengan Sahabatnya Unru Baso dan Frederik Kalalembang

Daerah1306 Dilihat

JAKARTA – Calon wali kota Palopo nomor urut 4, Trisal Tahir, turut menghadiri pelantikan anggota DPR RI terpilih 2024 di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, pada Selasa (1/10/2024).

Acara tersebut melantik sebanyak 580 anggota legislatif terpilih, termasuk tujuh diantaranya yang berasal dari Daerah Pemilihan (Dapil) 3 Sulsel, yang mencakup wilayah Enrekang, Luwu, Kota Palopo, Luwu Utara, Luwu Timur, Toraja, Toraja Utara, Pinrang, dan Sidrap.

Di antara anggota DPR terpilih dari Dapil 3 Sulsel yang dilantik adalah Unru Baso dan Frederik Kalalembang.

Kedua tokoh ini merupakan sahabat dekat Trisal Tahir, yang sebelumnya juga mendampingi pasangan calon Trisal Tahir – Akhmad Syarifuddin Daud (Trisal-Akhmad) saat pendaftaran ke KPU Palopo.

Kehadiran Trisal Tahir dalam pelantikan tersebut merupakan bentuk dukungan dan apresiasi terhadap sahabat-sahabatnya yang kini resmi menjabat sebagai wakil rakyat.

“Selamat untuk saudara saya Unru Baso dan Frederik Kalalembang atas pelantikannya sebagai anggota DPR RI. Semoga dapat memberikan yang terbaik untuk masyarakat Indonesia, khususnya bagi masyarakat Dapil 3 Sulsel,” ucap Trisal Tahir.

Pelantikan ini menjadi momentum penting bagi Trisal dalam memperkuat relasi dengan anggota DPR terpilih, terutama sahabatnya yang diharapkan dapat bekerja maksimal dalam memperjuangkan kepentingan masyarakat Sulsel, termasuk Kota Palopo.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *