Palopo – Kepala Kesatuan Pembinaan Masyarakat (Kasat Binmas) Polres Kota Palopo, AKP Syamsul Bahri, S.Pd.,MM, memberikan apresiasi terhadap kegiatan ngaji kitab rutin yang membahas Kitab Syarah Fathul Qorib lil Syeikh Al-Allamah Muhammad bin Qosom Al-Ghazali.
Kajian yang membahas bab tentang zakat ini dipimpin oleh Zain Hamdan Saiban S.Pd.,M.Pd, seorang dosen dari IAIN Palopo.
Menurut AKP Syamsul Bahri, kegiatan seperti ini sangat penting dalam memperkuat nilai-nilai keagamaan di Kota Palopo, terlebih menjelang bulan suci Ramadan.
“Ini adalah hal yang sangat kita tunggu-tunggu, menghidupkan kembali kajian kitab di Kota Palopo. Apalagi menjelang bulan suci Ramadan, kegiatan seperti ini sangat luar biasa. Semoga semua masjid di Kota Palopo bisa melaksanakan hal serupa agar kita semakin memperdalam nilai keagamaan dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.
Kegiatan ngaji kitab ini dilaksanakan secara rutin setiap malam Selasa, ba’da Magrib hingga Isya, bertempat di Masjid Jami’ Tua Kota Palopo. Diharapkan kegiatan ini dapat terus berjalan dan menjadi inspirasi bagi masjid-masjid lain dalam menghidupkan kajian keislaman di tengah masyarakat.
Komentar