PALOPO – Dukungan terhadap pasangan calon Wali Kota Palopo, Trisal Tahir dan Akhmad Syarifuddin Daud (Trisal-Akhmad) terus mengalir dari berbagai kalangan.
Puluhan mobil angkutan umum di Kota Palopo memasang stiker pasangan nomor urut 4 pada kaca belakang kendaraan mereka.
Pemasangan stiker itu mereka lakukan di depan Terminal Dangerakko Palopo, Sabtu (12/10/2024).
Calon wakil wali kota Palopo, Akhmad Syarifuddin bahkan terlihat membantu pengendara angkutan umum memasang stiker Paslon nomor urut 4 di mobil mereka.
Ketua Komunitas Gerbang Terminal Dangerakko (GTD), Saleh mengatakan komunitasnya telah menyiapkan puluhan stiker untuk dipasang di mobil-mobil angkutan umum.
Hal ini merupakan bentuk dukungan dari pengemudi angkutan umum kepada Trisal-Akhmad.
“Kami dari komunitas GTD berinisiatif memasang stiker di mobil angkutan untuk mendukung penuh pasangan Trisal-Akhmad. Kami yakin mereka bisa membawa perubahan positif bagi Palopo,” kata Saleh.
Pemasangan stiker ini dianggap sebagai langkah konkret untuk mengenalkan pasangan calon tersebut kepada masyarakat luas, khususnya para penumpang angkutan umum yang sehari-hari beraktivitas di Kota Palopo.
Juru Bicara pasangan Trisal-Akhmad, Haedar Djidar mengapresiasi dukungan dari komunitas angkutan umum tersebut.
“Kami sangat menghargai inisiatif dari Komunitas GTD. Ini bukti nyata bahwa dukungan terhadap pasangan Trisal-Akhmad datang dari berbagai elemen masyarakat, termasuk para pengemudi angkutan yang sangat paham dengan kebutuhan masyarakat,” kata Haedar Djidar.
Dengan banyaknya pemasangan atribut kampanye seperti stiker di mobil angkutan, Trisal-Akhmad semakin optimis dapat memenangkan Pilkada Palopo 2024.