Dukungan Kader Golkar Menguat untuk Naili Trisal di PSU Pilwali Palopo

Daerah2136 Dilihat

PALOPO – Pascaputusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang menetapkan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Kota Palopo, dukungan terhadap pasangan Naili Trisal-Ome semakin menguat. Kali ini, dukungan datang dari kader Partai Golkar, termasuk Hariono Wardi, mantan Pimpinan Kecamatan Wara Timur yang juga pengurus DPD II Partai Golkar Palopo.

Sebelumnya, Wakil Sekretaris Golkar Palopo, Kafrawi, telah menyatakan dukungan terhadap Naili Trisal. Kini, Hariono Wardi, yang akrab disapa Ono, juga menegaskan sikapnya untuk bergabung dalam barisan pendukung pasangan tersebut.

“Saat ini kita tegaskan, siap berada di barisan Naili Trisal-Ome jika pasangan ini resmi ditetapkan sebagai calon,” ujar Ono pada Jumat (7/3/2025).

Ono menjelaskan bahwa keputusannya meninggalkan calon yang sebelumnya ia dukung bukan tanpa alasan. Menurutnya, perubahan sikap ini dilatarbelakangi oleh pertimbangan matang serta aspirasi yang berkembang di masyarakat.

“Kami melihat ada harapan besar dalam kepemimpinan Naili Trisal-Ome untuk membawa perubahan bagi Kota Palopo. Ini bukan hanya keputusan pribadi, tetapi juga mewakili suara banyak kader dan masyarakat yang menginginkan perubahan,” tambahnya.

Dengan bergabungnya Hariono Wardi, dukungan dari internal Partai Golkar terhadap Naili Trisal semakin solid. Situasi ini dinilai dapat berpengaruh signifikan dalam perolehan suara pada PSU mendatang.

Sebagai informasi, PSU Pilwali Palopo akan digelar berdasarkan putusan MK setelah adanya sengketa hasil Pilkada sebelumnya. Keputusan ini membuka kembali persaingan bagi calon-calon yang akan bertarung dalam kontestasi politik di Kota Palopo.

Perkembangan dukungan politik terhadap pasangan Naili Trisal-Ome terus menjadi perhatian publik. Diharapkan, PSU mendatang dapat berjalan dengan lancar dan menghasilkan pemimpin yang mampu membawa kemajuan bagi Kota Palopo.

Komentar