Makale – Dalam rangka memperingati HUT ke-64, Bank Sulselbar Cabang Makale menyelenggarakan kegiatan berbagi kado dan sosialisasi literasi keuangan di MTsN 1 Tana Toraja. Kegiatan yang bertajuk “Tumbuh dan Bersinergi” ini diikuti oleh ratusan peserta didik dan berlangsung meriah dengan berbagai acara edukatif dan interaktif.”(14/1/25).
Sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran finansial di kalangan pelajar. Bank Sulselbar memperkenalkan program-program unggulan seperti SIMPEL (Simpanan Pelajar), TAMPAN (Tabungan Masa Depan), produk berbasis syariah, serta cicilan emas. Program-program ini dirancang untuk mendorong budaya menabung sejak dini dan memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang pentingnya perencanaan keuangan.
Selain edukasi, acara ini juga dimeriahkan dengan permainan menarik yang melibatkan para peserta didik. Puncaknya adalah pengumuman pemenang lomba menggambar poster yang digelar dalam rangka memeriahkan ulang tahun Bank Sulselbar.
Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk komitmen Bank Sulselbar dalam mendukung pendidikan literasi keuangan di masyarakat, khususnya generasi muda. Melalui program ini, Bank Sulselbar berharap dapat terus bersinergi dengan berbagai pihak untuk mendorong pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.
Kegiatan ini menjadi wujud nyata komitmen Bank Sulselbar untuk mendukung peningkatan literasi keuangan di kalangan pelajar, sekaligus mempererat sinergi dengan masyarakat dalam membangun masa depan yang lebih cerah.
Komentar