Ciptakan Kamtibmas Tetap Aman dan Kondusif Polsek Sabbangparu Laksanakan Pamtur Lalin Serta PAM di Pasar

Daerah664 Dilihat

WAJO – Untuk menciptakan situasi dan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap aman dan kondusif, personil Polsek Sabbangparu, Polres Wajo melaksanakan Pamtur lalin serta PAM pasar Salojampu, Kecamatan Sabbangparu, Kabupaten Wajo. Sabtu (11/1/2025).

Kapolsek iIptu Alfian Mahajir melalui Bripka Arifuddin menyampaikan pelaksanaan Pamtur lalin serta PAM pasar Salojampu, guna memberikan kenyamanan dan keamanan bagi pengunjung dan pedagang.

Selain itu, kegiatan patroli dilakukan rutin setiap hari pasar, “sambang pasar ini juga bertujuan untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan edukasi kepada para pedagang serta masyarakat pengunjung pasar rakyat salojampu,”kata Bripka Arifuddin

Kegiatan ini bertujuan mengantisipasi terjadinya kemacetan di jalan poros Sengkang – Soppeng dan juga aksi kejahatan di area Pasar Rakyat Salojampu.

“Dimana Pasar merupakan area sentral yang sangat rawan akan terjadinya tindakan kriminal seperti terjadinya copet, jambret dan kejahatan lainnya, sehingga masyarakat dapat melakukan aktivitas jual beli dengan aman dan nyaman dan kegiatan berlangsung aman dan kondusif,” jelas Bripka Arifuddin.

Kasi Humas Polres Wajo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *