Luwu – Dinas Kepariwisataan dan Kebudayaan Kabupaten Luwu sukses menggelar Grand Final Pemilihan Duta Budaya Kabupaten Luwu Tahun 2025 tingkat pelajar SLTA se-Kabupaten Luwu di halaman Kantor Dinas Kepariwisataan dan Kebudayaan, Belopa, Selasa (28/10/2025) malam.
Kegiatan bergengsi ini menjadi ajang apresiasi bagi para pelajar yang memiliki pengetahuan, wawasan, serta kepedulian terhadap pelestarian budaya lokal. Kepala Dinas Kepariwisataan dan Kebudayaan Kabupaten Luwu, Muh. Afif Hamka, menegaskan bahwa pemilihan duta budaya bukan sekadar ajang pencarian figur berpenampilan menarik, tetapi lebih pada penguatan karakter generasi muda dalam menjaga identitas daerah.
“Duta budaya bukan sekadar simbol keindahan atau ketampanan, tetapi wujud komitmen generasi muda dalam menjaga dan memperkenalkan kebudayaan Luwu di tingkat provinsi maupun nasional,” ujar Muh. Afif Hamka.
Sebanyak 19 finalis dari berbagai sekolah menampilkan kemampuan terbaik mereka di hadapan dewan juri. Mereka dinilai berdasarkan kecakapan, pengetahuan budaya, dan penampilan. Dewan juri terdiri atas Kepala Dinas Kepariwisataan dan Kebudayaan Kabupaten Luwu Muh. Afif Hamka selaku Ketua Dewan Juri, Putri Indonesia Sulawesi Selatan 2023 Tita Karmila Syafruddin, serta Duta Budaya Luwu 2019 Indra Yudistira.
Sebelum malam puncak, para finalis telah mengikuti serangkaian kegiatan seperti wawancara, pembekalan, unjuk bakat, kehadiran pada peringatan Hari Sumpah Pemuda, gladi resik, hingga malam grand final.
🌺 Daftar Pemenang Kategori Khusus
- Bakat Terbaik: Chantika Permatasari (SMAN 1 Luwu) & Daffa Adhyaksa (SMAN 11 Luwu)
- Favorit: Tiara (SMKN 2 Luwu) & Muh. Arham (SMAN 7 Luwu)
- Penampilan Terbaik: Naysila Asyfa Mus (MA Rantebelu)
- Pembicara Terbaik: De Syatir Al Mannan
- Intelegentsia Terbaik: Muharram Al Fauzan
- Fotogenik Terbaik: Fidya Firzah
- Persahabatan: Kiki Aulia
🏆 Hasil Akhir Duta Budaya Kabupaten Luwu 2025
- Juara 1 Putra: Daffa Adhyaksa (SMAN 11 Luwu)
- Juara 1 Putri: Chantika Permatasari (SMAN 1 Luwu)
- Juara 2 Putra: Muh. Aminuddin (SMK Angkatan Darat Putra Luwu)
- Juara 2 Putri: Fidya Firzah (SMAN 3 Luwu)
- Juara 3 Putra: Muharram Al Fauzan (SMAN 1 Luwu)
- Juara 3 Putri: Inaya Idris (SMAN 5 Luwu)
Acara turut dihadiri oleh Ketua TP-PKK Kabupaten Luwu Hj. Kurniah Patahudding dan Wakil Ketua Bidang I TP-PKK Luwu Nilasari Dhevy Bijak, yang berkesempatan menyerahkan langsung penghargaan kepada para juara.










Komentar